Home > EV

Pangsa Pasar BYD yang di Dalamnya Termasuk Denza Lebih 50 persen di Segmen EV.

BYD melanjutkan ekspansi ke kawasan Timur Indonesia.
Booth BYD di GIIAS Makassar 2025 yang berlangsung 5-9 November 2025. Foto: BYD.
Booth BYD di GIIAS Makassar 2025 yang berlangsung 5-9 November 2025. Foto: BYD.

MOBILLISTRIKNEWS.COM, MAKASSAR- BYD melanjutkan langkah strategisnya ke kawasan Indonesia Timur melalui partisipasi di GIIAS Makassar 2025 yang berlangsung pada 5–9 November di Summarecon Mutiara Makassar Convention Center, Ujung Pandang.

Di kawasan timur, BYD memperluas jaringannya melalui kehadiran diler di empat kota besar di Sulawesi, BYD HAKA Makassar, BYD HAKA Kendari, BYD HAKA Manado, dan BYD HAKA Palu yang disertai pengembangan kapasitas sumber daya manusia lokal.

“Inisiatif ini menjadi simbol nyata bagaimana pertumbuhan nasional BYD diterjemahkan menjadi komitmen regional yang berdampak langsung bagi masyarakat, sekaligus menegaskan posisi BYD sebagai pionir dalam mendorong adopsi kendaraan listrik di Indonesia bagian timur,” kata Presiden Direktur PT BYD Motor Indonesia Eagle Zhao dalam keterangan tertulisnya, Kamis (6/11/2025).

BYD kini telah memiliki 58 outlet resmi yang tersebar di seluruh Indonesia, sebuah pencapaian yang menandai pertumbuhan pesat perusahaan dalam membangun ekosistem mobilitas berkelanjutan di berbagai daerah. BYD menargetkan lebih dari 100 outlet hingga akhir 2025, memperluas jangkauan dari wilayah barat Indonesia menuju kawasan tengah dan timur yang memiliki potensi besar terhadap pertumbuhan kendaraan listrik.

Langkah ekspansi dari barat ke timur ini tidak sekadar penambahan jumlah jaringan, melainkan cerminan visi jangka panjang BYD untuk mendekatkan solusi mobilitas hijau kepada lebih banyak masyarakat.

Hingga Oktober 2025, BYD bersama Denza telah mencatatkan penjualan lebih dari 37.800 unit kendaraan listrik dan meraih pangsa pasar lebih dari 50 persen di segmen EV nasional sehingga menghantarkan BYD menjadi salah satu pemain utama dalam percepatan pertumbuhan segmen kendaraan listrik di Tanah Air. Keberhasilan ini didukung oleh kehadiran tujuh lini kendaraan yang mencakup hampir seluruh segmen, menghadirkan beragam pilihan mobilitas listrik bagi konsumen di Indonesia.

“Pencapaian ini mencerminkan kepercayaan masyarakat Indonesia terhadap kendaraan listrik sebagai bagian dari gaya hidup baru yang efisien dan berkelanjutan. Kami berkomitmen untuk terus menghadirkan inovasi dan memperluas akses masyarakat terhadap mobilitas hijau, dari barat hingga timur Indonesia,” ujar Eagle Zhao.

Kehadiran BYD di GIIAS Makassar 2025 juga memperkuat langkah berkelanjutan tersebut. Tidak hanya menjadi ajang untuk menampilkan inovasi terkini, partisipasi BYD di pameran ini mencerminkan komitmen perusahaan dalam memperkuat ekosistem kendaraan listrik yang kolaboratif dan berorientasi jangka panjang.

“Kami melihat Sulawesi sebagai salah satu pusat pertumbuhan strategis bagi kendaraan listrik di Indonesia. Ekspansi jaringan diler di Sulawesi bukan hanya langkah bisnis, tetapi bentuk nyata dari komitmen kami untuk menghadirkan mobilitas berkelanjutan yang inklusif dan mudah diakses oleh masyarakat di seluruh wilayah Indonesia,” kata Eagle.

Head of Public and Government Relations PT BYD Motor Indonesia Luther Panjaitan mengatakan BYD ingin tidak hanya dikenal sebagai produsen kendaraan listrik, tetapi juga sebagai mitra masyarakat dalam membangun ekosistem mobilitas hijau di Indonesia. “Dengan keterlibatan kami di Makassar, kami juga ingin menunjukkan bahwa kendaraan listrik kini bisa menjadi bagian dari kehidupan sehari-hari yang nyaman digunakan di beragam wilayah, mudah dalam perawatan, dan memiliki nilai ekonomi jangka panjang,” ucapnya.

Dari kota ini, kami berharap gerakan menuju masa depan mobilitas hijau dapat tumbuh dan menginspirasi wilayah lainnya di seluruh Indonesia,” ujarnya

× Image